Madura, MNS-Penyaluran bantuan BLT Minyak Goreng di Desa Proppo sudah sesuai dengan prosudur pemerintah pusat, sehingga tidak ada temuan di lapangan yang melanggar aturan dari pemerintah pusat, sehingga semua masyarakat yang sudah menerima bantuan tersebut sangatlah gembira. 21/04/2022.
Pemerintah Desa proppo Kecamatan Proppo menyalurkan bantuan dari pemerintah BLT Minyak Goreng yang di mana di dalam pembagian bantuan tersebut juga dibantu oleh Babinsa, dan aparatur Desa setempat, agar semuanya berjalan dengan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan oleh pihak Desa tersebut.
Kepala Desa Proppo Dwi Nurul Ita beserta semua lapisan masyarakat Desa Proppo mengucapkan di kal giat penyakuran BLT Minyak Goreng, "terimakasih kepada pemerintah pusat, dan pemerintah daerah."
"Termasuk kepada para TNI/Polri (Babinsa) yang telah ikut berperan aktif dan membantu dalam pemberian batuan kepada masyarakat Desa Proppo, yang berhak mendapatkan bantuan tersebut.
Baca Juga: Jumpa Pisah Sambut Camat Compreng
"Saya menyarankan kepada semua masyarakat Desa Proppo agar senantiasa sabar dan sabar di saat antri untuk pengambilan bantuan tersebut, karena dengan kesabaranlah semua bisa membuatkan hasil yang baik dan maksimal.
Salah satu warga Yuni, dari Dusun Gayam Timur mengatakan kepada awak media dirinya sangat senang dan berterima kasih kepada pemerintah Desa Proppo.
Karenanya bantuan tersebut tepat sasaran dan sudah sesuai dengan aturan pemerintah pusat, dan tidak ada pemotongan sepeserpun, ungkapnya di saat diwawancara oleh awak media.
Dirinya berharap agar Desa Proppo bisa lebih maju dan bermartabat dari Desa lainnya, karena Desa Proppo adalah Desa yang makmur dan tentram.
Artikel Terkait
Minyak Goreng Bkin Dilema Pedagang Dan Pembeli
Muspika Cisoka Cek Ketersediaan dan Harga Minyak Goreng di Sekitar Cisoka
Truk Tangki Bermuatan Minyak Goreng Terguling
Bhabinkabtibmas Polres Tanggamus Pantau Minyak Goreng di Pasar dan Mini Market
Pos Indonesia Cabang Compreng Subang Selesaikan Penyaluran Bantuan Sembako BPNT dan Subsidi Minyak Goreng